Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kode Redeem Genshin Impact 4.0, Gratis 300 Primogems Cuma Berlaku Sampai Besok

Kompas.com - 04/08/2023, 19:58 WIB
Bill Clinten,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hoyoverse baru saja menggelar acara live streaming "Special Program" untuk mengumumkan apa saja yang akan ada di pembaruan (update) besar-besaran Genshin Impact versi 4.0.

Dalam acara online tersebut, Hoyoverse mengumumkan sejumlah konten baru yang bisa pengguna dapatkan, mulai dari area eksplorasi baru yang bernama "Fontaine", gameplay baru menyelam (diving), hingga aneka karakter anyar.

Selain konten-konten tersebut, Hoyoverse juga membagikan tiga buah kode redeem yang bisa pengguna klaim untuk mendapatkan beragam hadiah di dalam game (in-game rewards), termasuk ratusan kurs di dalam game (in-game currency) Primogems

Ketiga kode redeem tersebut, beserta hadiah apa yang pemain akan dapatkan, adalah sebagai berikut:

  • 3BRLL59ZCZKD (100 Primogems, 10 Mystic Enhancement Ore)
  • WA845MQHUHKH (100 Primogems, 5 Hero's Wit)
  • ZT8MLL8GCYKM (100 Primogems, 50.000 Mora)

Perlu dicatat, kode redeem ini hanya berlaku hingga Sabtu (5/8/2023) besok saja, tepatnya pada pukul 11.00 WIB. Lewat dari waktu tersebut, kode redeem akan kedaluarsa (expired) dan tidak bisa diklaim lagi oleh para pemain.

Artinya, pemain harus segera mengeklaim kode redeem ini untuk mendapatkan 300 Primogems gratis dan sejumlah in-game items lainnya. 

Untuk mengeklaim kode redeem ini, pemain bisa menuju tautan berikut ini, kemudian melakukan copy paste tiga kode redeem di atas satu per satu.

Setelah itu, cukup klik "Redeem" untuk mendapatkan hadiah dari kode redeem tersebut. Biasanya, hadiah akan langsung dikirimkan ke kotak masuk (inbox) di fitur di dalam game Genshin Impact.

Baca juga: 5 Karakter Terkuat di Genshin Impact

Update Genshin Impact 4.0

Karakter Lynette, Freminet, dan Lyney di Genshin Impact versi 4.0Sportskeeda Karakter Lynette, Freminet, dan Lyney di Genshin Impact versi 4.0

Seperti disebutkan di atas, update Genshin Impact 4.0 bisa dibilang merupakan pembaruan besar-besaran yang akan menghadirkan banyak konten baru. 

Salah satu konten yang bisa dinikmati pemain adalah wilayah (region) baru yang bernama Fontaine. Area ini akan menawarkan eksplorasi kota-kota berdesain klasik nan mewah yang bakal melibatkan banyak elemen air (Hydro).

Yang menarik, Fontaine memiliki area bawah laut (underwater) yang bisa pemain telusuri. Karena hal ini, pemain juga akan memiliki kemampuan baru, yaitu menyelam. Sehingga, mereka bisa melihat dunia bawah air, yang tentunya berbeda dengan dunia darat.

Sebelumnya, pemain tidak bisa menyelam, dan kemampuan air yang bisa mereka lakukan mentok di berenang saja.

Hal menarik lainnya di update Genshin Impact 4.0 ini adalah kehadiran banyak karakter baru yang memang berasal dari Fontaine. Beberapa di antaranya, seperti si kembar Lyney dan Lynette, serta adiknya, Freminet yang sebelumnya sudah dikuak oleh Hoyoverse. 

Sejumlah karakter lama juga akan kembali hadir dan bisa didapatkan pemain, mulai dari Yelan, Zhongli, hingga Tartaglia. 

Rencananya, Genshin Impact 4.0 akan dirilis pada 16 Agustus 2023 mendatang, dan pemain biasanya bisa mengunduh (download) file-file update beberapa hari sebelum pembaruan dirilis.

Bersamaan dengan perilisan ini, Hoyoverse juga akan bakal menghadirkan sejumlah event dan alur cerita baru di game Genshin Impact, yang tentunya akan berkaitan dengan area baru Fontaine.

Baca juga: Apa Itu Elemen Hydro di Genshin Impact dan Karakternya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com