Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Game Menarik yang Akan Dirilis Bulan Oktober 2020

Kompas.com - 01/10/2020, 19:05 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber IGN

Bukan diadaptasi dari seri game atau film, Ghostrunner merupakan game orisinal anyar besutan 505 Games dengan nuansa lingkungan masa depan berteknologi canggih alias cyberpunk.

Game yang mengusung mekanisme hack and slash dari sudut pandang orang pertama (first person) tersebut memiliki misi utama untuk membasmi penguasa jahat yang bernama The Keymaster.

Baca juga: Game Lawas Rollercoaster Tycoon 3 Bisa Diunduh Gratis di Epic Games Store

Ia diketahui menguasai, serta berada di lantai teratas pada sebuah bangunan berupa menara dengan julukan Dharma Tower, sehingga pemain perlu "mendaki" ke atas untuk bertemu penjahat tersebut.

Game yang juga dihadiri beragam musuh berupa robot ini bakal dirilis pada 27 Oktober mendatang di PS4, Xbox One, Nitntendo Switch, dan PC.

7. Watch Dogs: Legion

Sama seperti seri Watch Dogs sebelumnya, pemain Watch Dogs: Legion bakal berperan sebagai seorang anggota dari grup peretas (hacker) ternama bernama DedSec.

Namun, di seri Watch Dogs kali ini, pemain bisa menggunakan karakter lainnya (non-playable character/NPC) untuk membantu menamatkan game dan melepaskan kota London dari belenggu rezim otoriter yang memantau gerak-gerik seluruh masyarakatnya.

Baca juga: Penampakan Detail Ukuran PS5 yang Lebih Bongsor dari PS4 Pro

Adapun rezim ini terbentuk setelah peristiwa Brexit di London, Inggris. Pemain pun bisa meretas sistem pengawasan ketat yang mengadopsi jaringan bernama ctOS (central Operating System) dan menjebol ctOS demi mendapatkan informasi soal penguasa.

Game ambisius besutan Ubisoft yang sekaligus merupakan seri ketiga dari game Watch Dogs ini bakal dirilis pada 29 Oktober mendatang di PS4, Xbox One, Stadia, dan PC.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com