Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Umumkan iPhone 12, iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro dan Pro Max

Kompas.com - 14/10/2020, 01:22 WIB
Bill Clinten,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

iPhone 12 mini dan iPhone 12

iPhone 12 mini menjadi varian iPhone pertama yang memiliki embel-embel "mini". Seperti namanya, layar ponsel ini paling kecil dibanding ketiga "saudaranya", yakni dengan diagonal 5,4 inci.

Di punggungnya, terdapat dua kamera yang ditampung dalam modul persegi, terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.6, wide) dan kamera ultrawide 12 MP (f/2.4, berbidang pandang 120 derajat).

Fitur penunjang fotografi mencakup Night Mode yang kini, untuk pertama kalinya di iPhone 12, mendukung seluruh kamera, baik itu kamera selfie, kamera utama, maupun kamera ultrawide.

iPhone 12 mini hadir dalam tiga varian memori internal, yakni 64 GB, 128 GB, dan 256 GB. Ada lima warna yang bisa dipilih, yakni Black, White, PRODUCT (Red), Blue, dan Green.

Adapun iPhone 12 dibekali dengan spesifikasi yang nyaris sama persis dengan iPhone 12 mini. Hanya saja, ukuran layarnya sedikit lebih besar, yakni 6,1 inci.

Baca juga: iPhone SE 2020 Bisa Dibeli di Indonesia Mulai Hari Ini

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com