KOMPAS.com - Mihoyo resmi memperbarui game Genshin Impact ke versi 1.6. Lewat update bertajuk "Midsummer Island Adventure", Mihoyo menghadirkan beragam event menarik ke dalam game.
Pemain Genshin Impact kembali memiliki kesempatan untuk meraih Klee, karakter bintang lima dengan elemen api (Pyro) melalui sistem gacha.
Klee sendiri merupakan seorang bocah pengguna katalis yang imut dan menggemaskan. Namun di balik penampilannya yang lugu, Klee mampu menghasilkan damage yang besar dari serangan bom miliknya.
Baca juga: Game Genshin Impact Kini Punya Fitur Anti Pembajak Akun
Banner Klee akan tersedia hingga 20 hari ke depan. Selain bisa mendapatkan Klee, pemain juga memiliki peluang tinggi untuk memiliki deretan karakter bintang empat, yakni Barbara (Hydro), Fischl (Electro), dan Sucrose (Anemo).
Setelah banner Klee berakhir, rotasi banner gacha bulanan akan digantikan dengan banner karakter anemo terbaru, yakni Kazuha.
Berdasarkan bocoran trailer, Kazuha dikisahkan sebagai seorang ronin yang berusaha kabur dari Inazuma. Ia mencoba menghindari dikret pemburuan pemilik Vision yang diumumkan oleh Archon Electro, Baal.
Mihoyo kembali membagikan kode redeem terbaru untuk pemain Genshin Impact. Kode redeem Genshin Impact terbaru ini akan memberikan total hadiah 20.000 Mora, 20 Adventurer's Experience dan 10 Mystic Enhancement Ore.
Ada dua kode redeem yang bisa dipakai pemain, kedua kode redeem tersebut adalah sebagai berikut:
Sayangnya, kode redeem Genshin Impact kali ini tidak berisi Primogems. Alih-alih, pemain akan menerima sejumlah makanan yang dapat digunakan di dalam game.
Sesuai dengan tema yang bertajuk "Midsummer Island Adventure", Mihoyo menghadirkan event dengan elemen musim panas. Hal ini tercermin dari kehadiran misi (quest) bernama "Trifolium Chapter: Act I - True Treasure".
Baca juga: Resmi, Genshin Impact Versi PS5 Meluncur 28 April
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.