Sebelum diumumkan menjadi bagian dari Kemenkomarves, Bukalapak lebih dulu mengumumkan pengunduran diri Rachmat sebagai Direktur Utama beberapa waktu lalu.
Melalui keterangan tertulis, VP Corporate Secretary Bukalapak, Perdana Arning Saputro mengatakan, Rachmat Kaimuddin telah mengajukan surat pengunduran diri ke perusahaan Selasa (28/12/2021).
Baca juga: Ada Upaya Penipuan Lewat Pishing, Ini Imbauan Bukalapak
"Bukalapak telah menerima surat pengunduran diri dari Direktur Utama Bukalapak, Rachmat Kaimuddin pada tanggal 28 Desember 2021 yang akan berlaku efektif sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tutur dia, dalam keterangannya, Rabu (29/12/2021).
Dalam surat pengunduran diri, Rachmat berencana mengabdi pada negara dan bekerja untuk pemerintah.
Pengunduran diri Rachmat juga telah disampaikan ke Bursa Efek Indoensia (BEI).
Setelah Rachmat mundur, posisi Direktur Utama Bukalapak untuk sementara waktu diisi oleh Wilix Halim sebagai Pelaksana Tugas (Plt).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.