Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Evolusi Game "GTA" sejak Pertama Rilis hingga "GTA 6", Awalnya Gambar 2D

Kompas.com - 12/12/2023, 09:36 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Sify

Selain kualitas visualnya, gameplay game GTA 3 juga lebih ditingkatkan dan bisa dibilang lebih kompleks dibanding GTA 1 dan GTA 2.

Sebab, pemain bisa bereksplorasi di kota Liberty City dengan sudut pandang berbeda, sekaligus "menantang" beragam polisi yang menghadang misi perampokan yang sedang dijalani.

4. Grand Theft Auto: Vice City – 2002

GTA: Vice City merupakan game kedua GTA yang menggunakan tampilan visual 3D. Game ini dirilis pada Oktober 2002 lalu di platform PS2, dan kemudian dirilis di Xbox dan PC beberapa waktu kemudian.

Secara tampilan, game ini memiliki mekanisme bermain serupa dengan GTA 3, hanya saja kota yang ditelusuri permain berbeda.

Seperti namanya, GTA: Vice City mengambil seting tempat di "Vice CIty", sebuah kota yang dekat dengan pantai. Kabarnya, kota ini terinspirasi dari kota Miami di Florida, AS.

Dalam game ini, pemain akan berperan sebagai "Tommy Vercetti", seorang mafia yang bertugas membalaskan dendamnya dengan melakukan beragam aksi kriminal.

Baca juga: Pendiri Studio Game Grand Theft Auto Mengundurkan Diri

Untuk menjalankan aksinya, pemain bisa menggunakan beragam kendaraan, baik itu di darat seperti mobil, udara seperti helikopter, hingga laut seperti kapal perahu.

5. Grand Theft Auto: San Andreas – 2004

Ilustrasi game GTA: San Andreas.Rockstar Games Ilustrasi game GTA: San Andreas.

Kesuksesan GTA: Vice City membuat Rockstar Games menghadirkan game GTA lain yang fokus di kota baru, yaitu GTA: San Andreas. Game ini dirilis pada Oktober 2004 di PS2, kemudian dirilis juga di Xbox dan PC pada tahun berikutnya.

Sesuai namanya, game ini memungkinkan pemain mengeksplorasi sebuah area bernama "San Andreas", area yang konon merupakan pecahan dari negara bagian California dan Nevada.

Di area ini, ada tiga kota yaitu Los Santos (Los Angeles), San Fierro (San Francisco), dan Las Venturas (Las Vegas).

Dalam game ini, pemain berperan sebagai Carl Johnson alias "CJ" yang difitnah sebagai pelaku pembunuhan oleh polisi setempat. CJ lantas menjalankan berbagai misi untuk membuktikan bahwa hal tersebut salah.

Berbeda dengan game GTA lainnya, pemain GTA: San Andreas bisa melakukan berbagai kegiatan untuk meningkatkan kemampuan CJ, seperti berenang, berlari, berolahraga, dan lain sebagainya.

6. Grand Theft Auto IV – 2008

Ilustrasi poster GTA IV.Rockstar Games Ilustrasi poster GTA IV.

Pada April 2008, Rockstar Games kembali melanjutkan seri game GTA dengan penomoran klasik, yaitu Grand Theft Auto IV (GTA 4) di PS3 dan Xbox 360, serta PC beberapa bulan setelah perilisan pertamanya.

Game ini memiliki kualitas yang lebih baik dari game GTA sebelumnya, lantaran merupakan game seri GTA pertama yang mengadopsi mesin game 3D mumpuni buatan Rockstar Games, yaitu Rockstar Advanced Game Engine (RAGE).

Dengan RAGE, kualitas visual dan animasi bisa dibuat semulus mungkin supaya tampil realistis.

Seting tempat di GTA 4 sendiri sama dengan GTA 3, yaitu Liberty City, dan pemain memiliki misi untuk melawan beragam grup kriminal yang ada di kota tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelanggan YouTube Premium Bisa 'Skip' Bagian Video yang Jarang Ditonton

Pelanggan YouTube Premium Bisa "Skip" Bagian Video yang Jarang Ditonton

Software
Huawei Rilis TWS FreeClip Varian Beige, Harga Rp 3 Jutaan

Huawei Rilis TWS FreeClip Varian Beige, Harga Rp 3 Jutaan

Gadget
Waspada Aplikasi WhatsApp dan Instagram Palsu, Bisa Curi Data Pribadi

Waspada Aplikasi WhatsApp dan Instagram Palsu, Bisa Curi Data Pribadi

Software
Huawei MateBook X Pro 2024 Meluncur, Laptop yang Ramping dan Tangguh

Huawei MateBook X Pro 2024 Meluncur, Laptop yang Ramping dan Tangguh

Gadget
Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Meluncur di Asia, Harga Rp 2 Jutaan

Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Meluncur di Asia, Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
4 Cara Membuat Link WhatsApp dengan Mudah buat Chat Langsung Tanpa Simpan Nomor

4 Cara Membuat Link WhatsApp dengan Mudah buat Chat Langsung Tanpa Simpan Nomor

e-Business
WD Perkenalkan SSD Eksternal SanDisk Desk Drive 8 TB

WD Perkenalkan SSD Eksternal SanDisk Desk Drive 8 TB

Hardware
Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero 'Tank' Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi 'Jungler'

Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero "Tank" Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi "Jungler"

Game
HP iQoo Z9 5G dan Z9x Rilis di Indonesia 21 Mei, Intip Spesifikasinya

HP iQoo Z9 5G dan Z9x Rilis di Indonesia 21 Mei, Intip Spesifikasinya

Gadget
HMD Siapkan 'HMD Arrow', HP Buatan Sendiri untuk Pasar India

HMD Siapkan "HMD Arrow", HP Buatan Sendiri untuk Pasar India

Gadget
Cara Kirim E-mail Gmail ke Banyak Alamat Sekaligus

Cara Kirim E-mail Gmail ke Banyak Alamat Sekaligus

Software
Microsoft Tutup 4 Studio Game, Termasuk Pembuat Game Populer 'Redfall'

Microsoft Tutup 4 Studio Game, Termasuk Pembuat Game Populer "Redfall"

e-Business
5 Konsol Game yang Tidak Laku di Pasar, Dua di Antaranya dari Nintendo

5 Konsol Game yang Tidak Laku di Pasar, Dua di Antaranya dari Nintendo

Game
Orang Terkaya Dunia Elon Musk Tak Hanya Jadi Bos Tesla dan SpaceX, Ini Bisnis Lainnya

Orang Terkaya Dunia Elon Musk Tak Hanya Jadi Bos Tesla dan SpaceX, Ini Bisnis Lainnya

e-Business
Wawancara Eksklusif Kompas.com dengan CEO Microsoft Satya Nadella, Ungkap Manfaat AI di Indonesia

Wawancara Eksklusif Kompas.com dengan CEO Microsoft Satya Nadella, Ungkap Manfaat AI di Indonesia

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com