Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Tim Cook, Bos Apple yang Datang ke Indonesia Hari Ini

Kompas.com - Diperbarui 17/04/2024, 09:18 WIB
Soffya Ranti

Penulis


KOMPAS.com- CEO Apple Tim Cook sudah berada di Indonesia sejak Selasa (16/4/2024) kemarin. Ia pun mengunggah momen perdana saat tiba di Indonesia di akun X Twitter resmi miliknya.

Tim Cook rencananya akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo hari ini, Rabu (17/4/2024). Menurut Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Tim Cook akan diterima di Istana Merdeka pada pukul 09.30 WIB. Budi mengatakan bahwa Tim Cook dan Presiden Jokowi akan membicarakan soal investasi di Tanah Air.

"Akan diumumkan, akan melakukan investasi .... Yang pasti semua perusahaan-perusahaan besar dari Amerika Serikat dan seluruh negara di dunia akan investasi yang signifikan di Indonesia. Nanti, tunggu, besok ada kejutan," kata Budi saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (16/4/2024).

Sebelumnya, Budi menyebut, Tim Cook akan bertandang ke Indonesia pada 20 April. Namun, tampaknya jadwal ini dimajukan menjadi lebih cepat tiga hari.

Menilik perannya yang luar biasa sebagai CEO Apple, mari menyimak profil Tim Cook yang akan berkunjung ke Indonesia bulan depan.

Baca juga: Negara Tetangga Sudah Punya Toko Fisik Apple Store, Indonesia Kapan?

Profil Tim Cook

Dilansir dari laman resmi Apple, Timothy Donald Cook atau dikenal sebagai Tim Cook, menjabat sebagai Direktur Utama (CEO) di Apple sejak Agustus 2011. Sebelum menempati posisi puncak tersebut, Tim Cook bertanggung jawab atas seluruh aspek penjualan dan operasional perusahaan secara global.

Ini mencakup pengelolaan dari hulu hingga hilir rantai pasokan yang diperlukan oleh Apple, aktivitas penjualan, serta penyediaan layanan dan dukungan kepada pelanggan di seluruh dunia.

Sebelum memulai karirnya di Apple, Tim Cook menjabat sebagai vice president of Corporate Materials di Compaq, di mana ia mengawasi proses pengadaan dan manajemen inventaris produk-produk Compaq.

Sebelum menempati posisi tersebut di Compaq, beliau memegang peran sebagai Direktur Operasional (COO) untuk Divisi Reseller di Intelligent Electronics, dan bertanggung jawab atas operasi sehari-hari.

Pada masa karir awalnya Tim Cook telah menghabiskan 12 tahun bekerja di International Business Machines Corporation (IBM). Pada akhir masa menjabatnya di sana, ia menduduki posisi sebagai Direktur Pemenuhan untuk Amerika Utara.

Ia bertanggung jawab mengatur kegiatan manufaktur dan distribusi IBM di wilayah Amerika Utara dan Latin, khususnya untuk Divisi Komputer Pribadi.

Baca juga: Tim Cook ke Indonesia April, Tanda-tanda Buka Apple Store Menguat

Kehidupan awal dan pendidikan

Timothy D. Cook lahir di Robertsdale, Alabama pada 1 November 1960. Sebagai anak kedua dari tiga bersaudara, Tim dibesarkan dalam keluarga yang sederhana. Ayahnya, Donald, bekerja di galangan kapal. Sedangkan ibunya, Geraldine, adalah seorang ibu rumah tangga.

Tim menempuh pendidikan di Robertsdale High School dan berhasil menamatkannya dengan predikat lulusan terbaik kedua di angkatannya pada tahun 1978.

Memasuki jenjang perguruan tinggi, Tim memilih untuk berkuliah di Auburn University, yang juga terletak di Alabama. Ia berhasil meraih gelar sarjana dalam bidang teknik industri pada 1982.

Ia kemudian melanjutkan studinya di Fuqua School of Business, Duke University, dan berhasil memperoleh gelar Master of Business Administration (MBA) pada tahun 1988. Selama di Duke, prestasi akademik Tim sangat menonjol.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com