Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Menyembunyikan Foto dan Video di Galeri iPhone

Kompas.com - 10/01/2022, 14:16 WIB
Zulfikar Hardiansyah,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi sebagian orang, foto atau video yang tersimpan di galeri ponsel merupakan sebuah privasi yang harus dijaga.

Artinya, tidak sembarang orang dapat melihat foto atau video tersebut, karena bisa jadi foto atau video itu mengandung informasi sensitif.

Untuk menjaga privasi tersebut, pengguna iPhone dengan sistem operasi iOS 9 atau yang lebih baru dapat menyembunyikan foto atau video yang tersimpan di galeri.  

Baca juga: iPhone Bisa Screenshot Panjang atau Satu Halaman Penuh, Begini Caranya

Meski tersembunyi, foto atau video yang disembunyikan nantinya tetap bisa Anda lihat lagi di galeri iPhone. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk menyembunyikan foto dan video di galeri iPhone.

Pada kesempatan kali ini, KompasTekno menggunakan iPhone dengan versi iOS 15.0.2. Berbeda versi iOS, mungkin memiliki perbedaan juga pada letak opsi dan tahapannya.

Berikut ini adalah langkah-langkahnya, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari halaman Apple Support, Senin (10/9/2022):

  • Buka galeri foto Anda di iPhone dengan mengetuk aplikasi bawaan berjudul “Photos” atau “Foto”
  • Buka album Anda, klik opsi “Pilih” yang berada di pojok kanan bagian atas layar, lalu pilih beberapa foto atau video yang ingin Anda sembunyikan
  • Kemudian, klik opsi berbagi dengan mengetuk ikon persegi dengan panah yang berada di pojok kiri bagian bawah layar
  • Bakal muncul banner baru yang memuat pengaturan opsi berbagi, gulir ke bawah, lalu klik opsi “Sembunyikan”.
  • Terakhir, konfirmasi permintaan Anda dengan klik opsi “Sembunyikan Foto”.

Ilustrasi cara menyembunyikan foto atau video di iPhoneKOMPAS.com/Zulfikar Ilustrasi cara menyembunyikan foto atau video di iPhone

Setelah klik opsi tersebut, foto atau video yang disembunyikan tidak akan terlihat di album dalam galeri Anda. Foto atau video itu bakal pindah ke folder “Tersembunyi”.

Jika Anda ingin melihat dan mengembalikan foto serta video tersebut, berikut ini caranya:

Baca juga: Ini Daftar Aplikasi dan Game iOS Terbaik 2021

  • Buka galeri foto Anda di aplikasi “Foto”, gulir ke bawah, klik folder “Tersembunyi”
  • Di folder ini, Anda dapat melihat semua foto atau video yang Anda sembunyikan
  • Klik opsi “Pilih” yang berada di pojok kanan bagian atas layar, lalu pilih beberapa foto atau video yang akan dikembalikan ke album.
  • Klik ikon persegi dengan yang berada di pojok kiri bagian bawah layar
  • Setelah itu, klik opsi “Tunjukkan”.

Ilustrasi cara mengembalikan foto atau video tersembunyi di iPhoneKOMPAS.com/Zulfikar Ilustrasi cara mengembalikan foto atau video tersembunyi di iPhone
Dengan demikian, foto atau video yang sebelumnya Anda sembunyikan kini telah kembali berada di album.

Fitur untuk menyembunyikan foto atau video di iPhone ini tidak memiliki fitur pengaman esktra, seperti kata sandi.

Alih-alih mengamankan foto atau video yang berisi informasi sensitif, orang lain sebenarnya bisa saja melihat foto atau video tersembunyi melalui folder “Tersembunyi” dengan bebas, tanpa perlu memasukkan kata sandi.

Apabila menginginkan pengamanan ekstra dari foto atau video Anda, mungkin Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga atau aplikasi tambahan, seperti aplikasi KeepSafe. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menyembunyikan foto yang dilengkapi kata sandi.

Baca juga: 9 Fitur Baru iOS 15.2, dari Keamanan Privasi hingga Filter Konten Porno

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com