Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi dan Harga Itel Pad 2, Tablet Android Rp 1 Jutaan

Kompas.com - 29/05/2024, 14:35 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Itel, pabrikan ponsel asal China, baru saja meluncurkan tablet dengan harga terjangkau di Indonesia, yakni Itel Pad 2. Tablet ini resmi menjadi penerus Itel Pad 1 yang telah dirilis di Tanah Air sejak sekitar akhir tahun lalu.

Sebagai penerus Itel Pad 1, Itel Pad 2 membawa sejumlah peningkatan. Misalnya, di sektor kamera, resolusi kamera depan Itel Pad 2 ditingkatkan menjadi 8 MP, sedangkan di kamera depan Itel Pad 1 beresolusi 5 MP.

Baca juga: Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Kemudian, peningkatan juga terdapat pada chipset yang digunakan. Chipset Itel Pad 2 menggunakan Unisoc T606. Jika tertarik untuk membelinya, berikut adalah ulasan lengkap spesifikasi Itel Pad 2.

Spesifikasi Itel Pad 2

Secara keseluruhan, Itel Pad 2 memiliki dimensi sebesar 243,5 x 159,5 x 9,05 mm. Di bagian muka, Itel Pad 2 dibekali layar IPS berbentang 10,5 inci. Layar tersebut memiliki resolusi HD Plus (1280 x 800 piksel), dengan dukungan refresh rate 60 Hz.

Sebagaimana yang sempat disinggung di atas, untuk sektor kamera, Itel Pad 2 dibekali kamera depan untuk swafoto dengan resolusi 8 MP. Di bagian punggung, tablet ini dibekali dua kamera belakang dengan resolusi 8 MP.

Di sektor hardware, Itel Pad 2 menggunakan chipset Unisoc T606. Sebagai informasi, Unisoc T606 merupakan chipset keluaran 2021 dengan teknologi fabrikasi 12 nm, yang memiliki kecepatan hingga 1,6 Ghz.

Ilustrasi Itel Pad 2.Itel Ilustrasi Itel Pad 2.

Chipset tersebut dipadukan dengan RAM 4 GB dan memori penyimpanan 128 GB. Memori penyimpanan bisa diperluas menggunakan SD Card hingga 512 GB. Di sektor daya, Itel Pad 2 dibekali baterai jumbo dengan kapasitas 6.000 mAh.

Itel Pad 2 mendukung sistem operasi Android 12 (Go Edition). Fitur lainnya yang terdapat pada Itel Pad 2 meliputi dukungan konektivitas jaringan 4G, USB Type C, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.2, double speaker, dan lainnya.

Di Indonesia, Itel Pad 2 hanya tersedia dalam satu varian warna, yakni abu-abu atau Gray. Itulah ulasan mengenai spesifikasi Itel Pad 2. Dengan spesifikasi yang ditawarkan, lantas berapa harga Itel Pad 2?

Baca juga: Smartphone Itel RS4 NFC Resmi di Indonesia dengan Helio G99 Ultimate, Harga Rp 1 Jutaan

Harga Itel Pad 2 di Indonesia

Itel Pad 2 di Indonesia dibanderol dengan harga terjangkau mulai Rp 1 jutaan. Itel Pad 2 saat ini sudah bisa dibeli melalui toko resmi Itel di beberapa marketplace seperti Tokopedia dan Shopee.

Saat peluncuran perdana dari 25-27 Mei kemarin, harga Itel Pad 2 dipatok mulai Rp 1.599.000. Namun, harganya kini mengalami penyesuaian yang berbeda di tiap marketplace. Untuk saat ini, jika di marketplace Tokopedia, harga Itel Pad 2 dipatok mulai Rp 1.539.000.

Sementara itu, di marketplace Shopee, harga Itel Pad 2 dipatok mulai Rp 1.618.500. Harga Itel Pad 2 tersebut masih bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk memantau harga terkni, pengguna bisa mengunjungi langsung toko resmi Itel di marketplace tersebut.

Itulah harga Itel Pad 2 di Indonesia. Untuk memudahkan membaca semua ulasan di atas, pengguna bisa melihat tabel spesifikasi Itel Pad 2 dan harganya di bawah ini.

Tabel spesifikasi Itel Pad 2

Spesifikasi Itel Pad 2
Dimensi 243,5 x 159,5 x 9,05 mm
Layar IPS 10,5 inci, resolusi HD Plus (1280 x 800 piksel),  refresh rate 60 Hz
Chipset Unisoc T606
CPU Octa Core
GPU Mali-G57 MP1
Kamera depan 8 MP
Kamera belakang 8 MP
Baterai 6.000 mAh
Sistem operasi Android 12 (Go Edition)
Fitur lainnya Konektivitas jaringan 4G, USB Type C, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.2, double speaker, dan lainnya.
Warna Abu-abu
Harga Rp 1.599.000 (saat peluncuran perdana)

Baca juga: Smartphone Itel S24 Resmi, Kamera 108 MP Layar 90 Hz

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com