KOMPAS.com - Ada kabar gembira bagi penggemar grup boy band populer asal Korea Selatan, BTS. Pasalnya, seluruh member BTS yang berjumlah tujuh orang, pekan ini kompak membuat akun Instagram pribadi resmi mereka secara diam-diam.
Hal ini cukup membuat heboh, terutama bagi para penggemar BTS yang dikenal dengan sebutan ARMY. Sebab, selama ini masing-masing member belum pernah memiliki akun media sosial pribadi, kecuali Weverse.
Weverse adalah platform buatan perusahaan hiburan asal Korea elatan yang mengakomodir penggemar untuk berinteraksi dengan idola mereka.
Baca juga: YouTube dan Boyband BTS Bikin Tantangan #PermissiontoDance
Meski dibuat baru-baru ini, pantauan KompasTekno, Selasa (7/12/2021) pagi, seluruh akun anggota BTS tersebut sudah memiliki pengikut (followers) sekitar 14-16 juta orang. Diprediksi, jumlah itu akan terus bertambah mengingat besarnya basis penggemar BTS atau ARMY.
Misalnya saja Park Ji-min, atau biasa dipanggil Jimin yang menggunakan handle Instagram @j.m terpantau memiliki 15,2 juta followers.
Begitu juga dengan Suga (@agustd) sudah memiliki 14,7 juta followers.
Member lain yakni J-Hope (@uarmyhope) saat ini memiliki 14,7 juta followers.
Selain jumlah followers yang sudah menyentuh angka belasan juta, seluruh akun Instagram yang dimiliki masing-masing member BTS juga sudah diverifikasi pihak Instagram, alias sudah mendapatkan "centang biru".
Baca juga: BTS Pecahkan Rekor YouTube dengan Single Butter
Ada satu hal yang menarik perhatian, yakni handle yang digunakan oleh member termuda BTS, Jeon Jeong-guk, atau biasa dipanggil Jungkook. Ia memilih handle yang bisa dibilang paling unik.
Sebab, handle akun Instagramnya adalah @abcdefghi__lmnopqrstuvwxyz, alias nyaris menjabarkan seluruh abjad dalam 26 huruf alfabet.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.