Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nokia Luncurkan Tiga "Feature Phone" Baru, Bodi Tahan Banting

Kompas.com - 09/05/2023, 09:05 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Ponsel ini memiliki dimensi 14,4 mm (panjang) x 49,4 mm (lebar) x 115,07mm (ketebalan) dengan bobot 78,7 gram, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs Nokia, Selasa (9/5/2023).

HMD Global belum mengungkap harga tiga feature phone terbarunya ini. Belum ada informasi pula soal ketersediaan Nokia 106 (2023), Nokia 110 (2023), dan Nokia 105 (2023) di pasar Indonesia.

Baca juga: Terungkap, Produk Pertama Samsung dan Nokia Justru Bukan Ponsel

Feature phone lagi tren

Saat ini adalah zamannya smartphone alias ponsel pintar. Namun, feature phone masih diminati oleh sebagian orang.

Belakangan ini generasi Z di Amerika Serikat ramai-ramai kembai ke feature phone. Aspek kesederhaan di ponsel fitur ini, seperti hanya untuk telepon dan SMS, menjadi alasan sejumlah anak muda mulai balik menggunakan ponsel tersebut.

Gen-Z, yang menurut Paw Research merupakan anak kelahiran tahun 1997-2012, mengungkapkan bahwa feature phone dapat membatasi waktu penggunaan layar (screen time limit) dan menjaga kesehatan mental.

Salah satu influencer pengguna feature phone di forum Reddit mengatakan ingin mengubah gaya hidupnya dengan tidak menggunakan smartphone. Ia bakal menjalani hidup dengan lebih lambat, tanpa harus adu cepat seperti di internet.

Dalam laporan yang sama, sejumlah pakar mengakui bahwa penggunaan smartphone memiliki dampak yang cukup signifikam terhadap kesehatan mental seseorang, khususnya kalangan remaja.

Ditambah, sejumlah anak dan remaja AS sudah diberikan akses smartphone di usia yang masih sangat muda, yakni 11 tahun. Hal ini kerap menjadi kekhawatiran sejumlah pakar dan pihak pemerintah setempat.

Baca juga: Nokia Umumkan Antarmuka Baru Bernama PureUI, Begini Desainnya

Menurut data yang dipaparkan CNBC, pengguna smartphone di kalangan remaja meningkat seiring berjalannya waktu. Sementara itu, sebagian remaja mengaku ada yang kecanduan bermain ponsel dan dianggap memiliki potensi buruk pada kesehatan mental anak.

Pakar mengimbau bahwa setiap orang tua harus mulai mengedukasi dan membatasi kebiasaan penggunaan smartphone pada anak. Bukan berarti menghentikan penggunaan smartphone sepenuhnya, melainkan mengajak anak untuk rehat sejenak dari layar.

Nah, dikarenakan tren feature phone tengah ramai di AS, feature phone bikinan Nokia juga ikut mengalami peningkatan.

HMD Global mengungkapkan bahwa feature phone model lipat terjual puluhan ribu unit setiap bulannya. Namun, di saat yang bersamaan, feature phone model reguler mengalami penurunan penjualan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com