Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pameran Game E3 Dihentikan Setelah Berjalan 28 Tahun

Kompas.com - 13/12/2023, 07:06 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Rencananya E3 juga akan dihelat pada 2022, tetapi dibatalkan karena ESA ingin membuat pameran yang menetapkan standar baru untuk acara industri hibrida.

Baca juga: 25 Game Baru PS4 dan PS5 Desember 2023, Ada Cyberpunk 2077 Edisi Khusus

Selanjutnya, E3 sempat dijadwalkan digelar secara offline pada 13 hingga 16 Juni 2023 di Los Angeles Convention Center. Acara ini bakal menjadi pameran E3 pertama yang dilakukan secara tatap muka sejak 2019.

Meskipun demikian, menuju hari-H penyelenggaraan, perusahaan raksasa gaming seperti Nintendo, Microsoft, Sony, Ubisoft, dan sebagainya mengatakan tidak berpartisipasi dalam pameran game E3 2023.

Salah satu karyawan perusahaan yang mengetahui masalah ini menyebut bahwa penyelenggara E3 tidak berminat untuk melanjutkan pelaksanaan pameran.

"(Penyelenggara) E3 tidak mampu mengumpulkan animo berkelanjutan yang dibutuhkan untuk melaksanakan acara,” tulis salah seorang karyawan yang dikirim melalui e-mail kepada IGN.

Kini, E3 2023 batal dan rangkaian pemeran E3 yang tadinya rutin digelar tiap tahun pun dihentikan. Sejauh ini, belum ada diskusi terkait kemungkinan E3 digelar kembali di masa mendatang atau penjualan brand E3 kepada pihak lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com