Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ARM Umumkan CPU Cortex-X925 untuk Tenagai Ponsel "Flagship"

Kompas.com - 01/06/2024, 19:05 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber ITHome

KOMPAS.com - Perancang komponen semikonduktor asal Inggris, ARM resmi memperkenalkan prosesor (CPU) performa tinggi terbarunya untuk kategori smartphone kelas atas (flagship). CPU tersebut bernama Cortex-X925

Cortex-X925 dirancang menggunakan arsitektur Armv9 dan merupakan suksesor dari Cortex-X4 yang diperkenalkan pada 2023 lalu. CPU Cortex-X4 sendiri tertanam di chipset Mediatek yang paling mumpuni, yaitu Dimensity 9300.

Nah, sebagai penerus, CPU Cortex-X925 hadir dengan berbagai peningkatan. Pada aspek kinerja single core, misalnya, ARM mengeklaim prosesor ini memiliki peningkatan performa hingga 36 persen.

Lalu untuk peningkatan pemrosesan aplikasi kecerdasan buatan (AI), CPU Cortex-X925 disebut memiliki peningkatan performa mencapai 46 persen. Performa AI di CPU ini bisa meningkat berkat kapasitas L2 cache di CPU yang mencapai 3 MB.

Di atas kertas, CPU Cortex-X925 sendiri memiliki kecepatan clock hingga 3,6 GHz, lebih tinggi dari Cortex-X4 dengan 3,4 GHz.

Selain CPU performa tinggi, ARM juga memperkenalkan CPU untuk menangani kinerja pemakaian normal dan CPU hemat daya, yaitu Cortex-A725 dan Cortex-A520. Kedua CPU ini bisa dikombinasikan dengan CPU performa tinggi Cortex-X925 dalam konfigurasi tertentu.

Baca juga: Snapdragon X Plus Resmi, Chip ARM 10-Core untuk Laptop Windows

Ilustrasi performa CPU cluster ARM Cortex-X925, Cortex-A725, dan Cortex-A520.ARM Ilustrasi performa CPU cluster ARM Cortex-X925, Cortex-A725, dan Cortex-A520.

ARM mengeklaim Cortex-A725 memiliki performa dan efisiensi mencapai 35 persen dibanding pendahulunya Cortex-A720, sedangkan Cortex-A520 disebut memiliki konsumsi daya 15 persen lebih rendah dari generasi sebelumnya.

Di luar CPU, ARM juga memperkenalkan chip pengolah grafis (GPU) terbarunya yang bernama Immortalis G925, suksesor dari Immortalis G720. GPU ini juga nantinya bisa dipadukan dengan CPU Cortex-925, Cortex-A725, dan Cortex-A520 yang disebutkan tadi.

Sebagai generasi terbaru, Immortalis G925 diklaim memiliki peningkatan sebesar 37 persen di performa grafis, 52 persen peningkatan di aspek teknik pemantulan cahaya realistik (ray tracing), 36 persen lebih baik di kinerja penafsiran grafis oleh AI, serta 30 persen lebih hemat daya dari generasi sebelumnya. 

Adapun seluruh CPU dan GPU yang diumumkan ARM ini disebut dapat disatukan dalam satu desain System-on-Chip (SoC) alias chipset yang bisa dioptimalkan sesuai dengan kemauan vendor. 

Ilustrasi performa GPU Immortalis G925 buatan ARM.ARM Ilustrasi performa GPU Immortalis G925 buatan ARM.

Dengan kata lain, para vendor yang menggunakan CPU dan GPU terbaru ARM ini dapat mengintegrasikan komponen chip buatan mereka atau chip custom lainnya ke dalam satu chipset

Baca juga: ARM Menggugat, Laptop dan Server Qualcomm Terancam

Desain yang bisa dioptimalkan para vendor ini diharapkan dapat mengurangi durasi atau waktu pengembangan SoC atau chipset, hingga SoC tersebut dipasang di perangkat smartphone dan ponsel ini sampai di pasar (time to market)

Menyoal smartphone, ARM tak mengumbar ponsel apa saja yang akan dibekali denga CPU dan GPU terbaru buatannya ini. Mereka hanya menyebut ponsel dengan komponen tersebut kemungkinan akan hadir pada akhir 2024.

Vide President Mediatek, JC Hsu menyebut bahwa kombinasi CPU dan GPU terbaru yang didesain ARM ini akan hadir di chipset terbarunya yang merupakan suksesor Dimensity 9300, yaitu Dimensity 9400. 

"CPU Armv9 Cortex-X925 dan GPU Immortalis G925 akan tersedia di SoC terkuat kami, DImensity 9400 yang akan meluncur sekitar tahun ini," jelas Hsu tanpa mengumbar tanggal pastinya, sebagaimana dikutip KompasTekno dari ITHome, Sabtu (1/6/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com