Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo A56 5G Meluncur dengan Dimensity 700 dan Baterai 5.000 mAh

Kompas.com - 26/10/2021, 08:42 WIB
Conney Stephanie,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Oppo diam-diam kembali menambah jajaran ponsel seri A terbarunya dengan merilis A56 5G di negara asalnya, China. Sesuai namanya, ponsel ini telah mendukung konektivitas jaringan generasi kelima (5G).

Oppo A56 5G merupakan penerus dari Oppo A55 5G yang sebelumnya meluncur pada Januari lalu. Soal spesifikasi, Oppo A56 5G mengusung layar IPS LCD seluas 6,5 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel).

Pada bagian atasnya terdapat poni kecil berbentuk tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie beresolusi 8 MP (f/2.0).

Baca juga: Resmi, Ini Dia Harga Oppo A53 Varian 4/128 GB

Beralih ke bagian punggung, ponsel ini memiliki dua kamera belakang yang dibungkus dalam sebuah wadah berbentuk persegi panjang, berikut dengan modul LED Flash.

Kedua kamera itu terdiri dari kamera utama 13 MP (f/2.2, 25mm) PDAF dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4). Dengan bobot sekitar 189,5 gram, Oppo A56 5G memiliki dimensi ukuran 163,8 x 75,6 x 8,4 mm.

Oppo A56 5GGSM Arena Oppo A56 5G
Untuk sektor jeroan, Oppo A56 5G ditenagai System-on-Chip Mediatek Dimensity 700 5G (7nm) yang dipadukan dengan RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Jika kurang, penyimpanan ini masih bisa diperluas dengan kartu memori microSD.

Baca juga: Oppo, Samsung, Vivo, dan Xiaomi Komentari Kenaikan TKDN Ponsel 4G dan 5G

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Selasa (26/10/2021), Oppo A56 5G turut ditopang dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dan kecepatan pengisian daya 10 watt.

Oppo A56 5G menjalankan sistem operasi Android 11 dan dilapisi dengan antarmuka (UI) ColorOS 11.1 khas Oppo.

Adapun spesifikasi lainnya mencakup pemindai sidik jari merangkap sebagai tombol power, Bluetooth 5.1, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), USB Type-C, WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, perekaman video 1080p (30fps), dan jack audio 3,5 mm.

Di China, Oppo A56 5G dibanderol dengan harga 1.599 Yuan atau sekitar Rp 3,5 juta. Pilihan warnanya ada tiga yaitu Black, Blue, dan Violet. Belum diketahui apakah Oppo A56 5G juga akan dipasarkan di Indonesia atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com