"(Masyarakat) bisa langsung datang ke fasyankes (fasilitas pelayanan kesehatan). Disimpan kartu vaksinnya agar setelah tiket vaksin muncul dapat diinputkan ke PCare BPJS dan muncul di Satu Sehat Mobile," kata Setiaji melalui pesan singkat kepada KompasTekno.
Baca juga: Beda dengan PeduliLindungi, Ini Cara Cek Sertifikat Vaksin di Satu Sehat Mobile
Untuk mengakses PCare BPJS dan melakukan input data vaksin Covid-19, bisa masuk melalui laman berikut. Setiaji juga mengatakan, saat ini beberapa tiket booster sudah muncul di aplikasi Satu Sehat.
"(Tiket vaksin booster kedua Covid-19) sudah muncul bertahap," kata Setiaji.
Masyarakat bisa mengecek secara berkala apakah tiket booster sudah muncul atau belum.
Cara mengecek tiket booster di apliaksi Satu Sehat adalah sebagai berikut:
Tidak munculnya tiket vaksin bukan satu-satunya kendala aplikasi Satu Sehat. Di hari pertama, masyarakat juga mengalami gagal login setelah update dari aplikasi PeduliLindungi ke Satu Sehat.
Masyarakat juga mengeluh tidak bisa mengunduh sertifikat vaksin di Satu Sehat. Ada pula yang mengaku sertifikai vaksinnya sempat tidak muncul di aplikasi tersebut. Pengguna lain juga mengaku data sertifikatnya tidak sama dengan data mutakhir yang ada di PeduliLindungi.
Menanggapi bebagai kendala ini, Setiaji mengatakan proses migrasi dari PeduliLindungi ke Satu Sehat, memerlukan sinkronisasi dengan berbagai sistem penyelenggara elektronik.
Baca juga: Kemenkes Ungkap Penyebab Sulit Login Aplikasi Satu Sehat
Setiaji mengatakan, beberapa kendala sudah teratasi, seperti proses login yang sempat gagal dan hilangnya sertifikat vaksin.
"Kemarin siang kendalanya sudah teratasi, khususnya untuk login. Sedangkan untuk sertifikat vaksin juga sudah muncul di Satu Sehat," ujar Setiaji.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.