Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Infinix Zero X Series Meluncur dengan Kamera Periskop

Kompas.com - 14/09/2021, 09:46 WIB
Conney Stephanie,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

Di bagian punggung, terdapat modul kamera belakang berbentuk persegi panjang dengan konfigurasi yang berbeda, mencakup kamera utama 108 MP (f/1.8, PDAF, OIS), kamera periskop 8 MP (f/3.4, 125mm, PDAF, OIS) 5x optical zoom dan 60x digital zoom, serta kamera ultra wide 8 MP (f/2.3, 13mm, 120 derajat) AF.

Infinix membekali kamera belakang Zero X Pro dengan fitur Quad-LED Flash, HDR, dan panorama.

Soal performa, Infinix Zero X Pro ditenagai chip Mediatek Helio G95 (12 nm). Chip ini dipadukan dengan dua opsi RAM dan memori internal yaitu 8 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB. 

Infinix Zero X Pro mengusung baterai berkapasitas 4.500 mAh berikut dukungan fitur pengisian Fast Charging 45 Watt yang diklaim mampu mengisi daya hingga 40 persen hanya dalam waktu 15 menit.

Fitur pendukung lainnya mencakup In-Display Fingerprint, Bluetooth, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, USB Type-C, OS Android 11 berbalut antarmuka XOS 7.6, slot microSD, perekaman video 4K (30fps), dan jack audio 3,5 mm.

Ada tiga pilihan warna Infinix Zero X Pro yang bisa dipilih yakni Nebula Black, Starry Silver, dan Tuscany Brown.

Baca juga: Awas, Getaran Mesin Sepeda Motor Bisa Merusak Kamera iPhone

Infinix Zero X Neo

Infinix Zero X Neo dibekali dengan spesifikasi di antara Infinix Zero X dan Zero X Pro.

Ponsel ini dibekali layar IPS LCD berdiagonal 6.78 inci (1.080 x 2.460 piksel). Layar ponsel ini mendukung refresh rate 90Hz dan touch sampling rate 180Hz.

Infinix Zero X Neo memiliki sebuah punch-hole yang memuat kamera selfie dengan resolusi 16 MP (Dual LED-Flash).

Ketiga kamera belakang Zero X Neo terdiri dari kamera utama 48 MP (f/1.8, 25mm) PDAF, kamera periskop 8 MP (f/3.4, 125mm, PDAF, OIS) 5x optical zoom dan 60x digital zoom, serta kamera depth sensor 2 MP (f/2.4). Adapula dukungan fitur Quad-LED Flash, HDR, dan panorama.

Jeroan Infinix Zero X Neo turut mengandalkan chip Mediatek Helio G95 (12 nm) yang dipadu dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan 128 GB.

Infinix Zero X Neo dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dan mendukung fitur pengisian daya cepat (Fast Charging) 18 Watt.

Spesifikasi lainnya mencakup sensor sidik jari (side-mounted), Bluetooth, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, USB Type-C, slot microSD, OS Android 11 berbalut antarmuka XOS 7.6, perekaman video 4K (30fps), dan jack audio 3,5 mm.

Infinix Zero X Neo menawarkan tiga varian warna yaitu Nebula Black, Starry Silver, dan Bahamas Blue. Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Selasa (14/9/2021),

Ketersediaan

Rencananya, Infinix Zero X, Infinix Zero X Pro, dan Infinix Zero X Neo akan dipasarkan di sejumlah negara termasuk Nigeria, Thailand, Indonesia, Mesir, dan wilayah lainnya.

Kendati demikian, Infinix belum mengumumkan berapa harga ketiga ponsel Zero X ini berikut ketersediaannya. Kita tunggu saja.

Baca juga: Xiaomi 12 Punya Tiga Kamera Beresolusi 50 MP?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com